Sabtu, 11 Juni 2016

Resep Mie Goreng Asam Pedas

Mie ,berbentuk adonan tipis panjang yang telah digulung ,dikeringkan dan dimasak di air mendidih ini merupakan salah satu makanan populer di kawasan Asia .Mie telah ada sejak 4000 tahun yang lalu. Kuliner yang satu ini selalu ada di setiap tempat dan daerah ,mulai dari pedagang kaki lima ,restauran hingga hotel berbintang .Ada berbagai macam jenis olahan mie salah satunya yang akan kita buat adalah Mie Goreng Asam Pedas pas sekali yaa bagi pecinta kuliner pedas .
Oke cukup sekian yaa untuk info tentang mie nya ,yukk sekarang intip resep dan cara membuatnya !!

Resep Mie Goreng Asam Pedas

Bahan :

  1. Mie telur atau mie basah atau mie apa saja sesuai selera ( saya : 80 lembar spagetti )
  2. 2 siung bawang merah ,iris 
  3. 1 butir telur ,kocok lepas
  4. 1 siung bawang putih ,iris
  5. 1 sdm bawang bombang cincang
  6. Udang ,cumi secukupnya
  7. Daging fillet ayam secukupnya
  8. 8 lembar sawi putih
  9. 5 lembar daun pokcoi
  10. 1 buah tomat iris kotak
  11. 1 sdm saus sambal
  12. 2 sdm kecap manis
  13. 10 buah cabe rawit ,iris kecil
  14. garam dan merica secukupnya
  15. 1 sdm minyak wijen
Cara Membuat :

  1. Rebus mie hingga matang ,sisihkan
  2. Tumis bawang-bawangan  dan minyak wijen sampai wangi
  3. Masukkan udang ,cumi ,ayam ,tumis hingga berubah warna
  4. Masukkan sayuran dan kocokan telur ,masak hingga sedikit layu lalu tambahkan potongan tomat dan cabe rawit
  5. Masukkan mie ,tambahkan kecap ,saos ,garam dan merica ,aduk rata ,koreksi rasa 
  6. Sajikan mie selagi hangat dan beri taburan bawang goreng
Info
Daging dan sayuran bisa di ganti apa saja yaa ,sesuai selera aja .

1 komentar: